Home » Pendidikan » Contoh Proposal (Singkat) Kegiatan, Bisnis, dan Mahasiswa

Contoh Proposal (Singkat) Kegiatan, Bisnis, dan Mahasiswa

Iuwashplus.or.idSebelum melaksanakan kegiatan, umumnya dibuat sebuah rancangan kerja yang dikenal dengan proposal. Rancangan tersebut dibuat secara tertulis yang berisi rincian kegiatan termasuk dana dan orang yang bertanggung jawab. Berbagai contoh proposal dapat dilihat di internet sebagai panduan.

Menulis proposal harus menggunakan kalimat baku dengan baik dan benar agar dapat dipahami oleh pembaca. Umumnya, kegiatan yang dibuatkan rancangan kerja seperti penelitian, usaha (bisnis), dana, pengajuan, maupun proyek. Selain itu, proposal juga dibuat untuk mengajukan kerja sama bisnis.

Untuk membuat proposal, terdapat beberapa beberapa struktur yang harus diperhatikan. Mulai dari latar belakang, ruang lingkup kegiatan, rumusan masalah, tujuan, kerangka teoritis, metode yang digunakan, hipotesis, fasilitas, pelaksana kegiatan, anggaran dana, periode waktu, hingga lampiran.

Kumpulan Contoh Proposal (Singkat)

Kumpulan Contoh Proposal (Singkat)

Secara umum, pembuatan proposal harus disesuaikan dengan tujuan pembuatannya. Akan tetapi, kerangka atau struktur yang digunakan hampir sama meskipun dengan tema yang berbeda. Nah, berikut ini terdapat beberapa contoh penulisan proposal yang dapat dijadikan referensi, diantaranya:

1. Contoh Proposal Kegiatan Sekolah

PROPOSAL KEGIATAN LOMBA HUT RI KE-75

  • Latar Belakang

Sebagai anak muda penerus bangsa, kita harus bisa memperingati dan mengisi dan memperingati hari kemerdekaan Indonesia dengan hal-hal yang positif. Selain untuk menghargai jasa para pahlawan, peringatan HUT RI ini juga akan meningkatkan rasa cinta para siswa terhadap tanah air Indonesia.

  • Latar Belakang

Tujuan pelaksanaan lomba HUT RI ke-75 ini, diantaranya:

  1. Membina kebersamaan, persatuan, dan persahabatan antar siswa
  2. Meningkatkan kualitas berpikir para siswa
  3. Menumbuhkan rasa cinta terhadap sekolah dan tanah air
  4. Memupuk kreativitas dan prestasi siswa
  5. Menambah keterampilan, kecakapan, serta pengalaman siswa
  6. Tema Kegiatan

Kegiatan ini mengusung tema “Melanjutkan Perjuangan Nasional”.

  • Peserta Kegiatan

Peserta kegiatan dalam Lomba HUT RI ke-75 adalah seluruh peserta didik SMA Rajawali kelas X dan XI. Adapun jumlahnya sekitar 110 orang.

  • Waktu dan Tempat Pelaksanaan

Acara Lomba HUT RI ke-75 akan dilaksanakan pada:

Hari/Tanggal    : Kamis, 17 Agustus 2021

Waktu              : 08.00 WIB – 16.00 WIB

Tempat            : SMA Rajawali

  • Aturan Lomba

Dalam pelaksanaan acara HUT RI ini, terdapat beberapa aturan lomba yang harus diperhatikan, diantaranya:

  1. Setiap peserta harus mendaftar terlebih dahulu untuk setiap cabang lomba yang akan diikuti
  2. Peserta yang berhak mengikuti lomba harus memenuhi persyaratan yang ditentukan sebelumnya
  3. Setiap peserta wajib menggunakan pakaian serta atribut sesuai dengan aturan setiap cabang lomba
  4. Setiap peserta harus mematuhi aturan perlombaan yang berlaku dan tidak boleh melakukan kecurangan dalam bentuk apapun
  5. Peserta yang melanggar aturan akan terkena sanksi berupa diskualifikasi
  6. Jadwal Kegiatan

Jadwal pelaksanaan Lomba HUT RI ke-75 di SMA Rajawali sebagai berikut.

No.Hari, TanggalWaktuKegiatanKeterangan
1.Kamis, 17 Agustus 202108.00 – 10.30 WIBLomba FutsalBabak Kualifikasi
2.Kamis, 17 Agustus 202111.00 – 12.00 WIBLomba PidatoBabak Kualifikasi
3.Kamis, 17 Agustus 202113.00 – 16.00 WIBLomba VoliBabak Kualifikasi
  • Susunan Kepanitiaan

Susunan kepanitiaan Lomba HUT RI ke-75 sebagai berikut.

  1. Pembina                      : Rahma
  2. Ketua Pelaksana          : Reihan
  3. Wakil Ketua                  : Nidia
  4. Koordinator Acara        : Rizki
  5. Seksi Perlengkapan     : Afif
  6. Seksi Konsumsi            : Fatimah
  • Rencana Anggaran
Baca Juga  Cerita Pendek (Cerpen) Terbaik Tentang Tema Persahabatan

Daftar rencana anggaran yang diperlukan dalam pelaksanaan lomba HUT RI ke-75 (terlampir).

  • Penutup

Demikian proposal yang telah kami buat. Kami berharap Kepala Sekolah SMA Rajawali menyetujui rencana Lomba HUT RI ke-75. Atas perhatian serta izin yang diberikan oleh Ibu, kamu ucapkan banyak terima kasih.

                                                                                                                  Jakarta, 1 Agustus 2021

Pembina OSIS                                                                                                 Galuh

Rahma                                                                                                             Ketua OSIS

2. Contoh Proposal Kegiatan Umum

PROPOSAL KEGIATAN PENYALURAN DANA KORBAN BANJIR JAKARTA

Pendahuluan

  • Latar Belakang

Banjir adalah salah satu bencana alam yang menimbulkan banyak kerugian bagi masyarakat. Banyaknya orang yang terdampak dalam banjir yang terjadi di Jakarta membuat kami selaku OSIS SMP Tadika bertujuan ingin membantu meringankan beban korban melalui proposal ini.

  • Tujuan

Tujuan dari kegiatan ini adalah membantu para korban yang terkena banjir, meningkatkan kepedulian terhadap sesama, serta menambah amal ibadah. Selain itu, untuk sesama siswa SMP Tadika semoga dapat menjalin tali persaudaraan dengan lebih erat dan selalu kompak ke depannya.

Kegiatan

  • Judul Kegiatan

Judul dari kegiatan ini adalah Penyaluran Dana Korban Banjir Jakarta.

  • Bentuk Kegiatan

Bentuk-bentuk kegiatan yang akan dilakukan seperti pengumpulan dana, penyaluran bahan pokok, pakaian, serta perlengkapan lain yang dibutuhkan di pengungsian.

  • Waktu dan Tempat Pelaksanaan

Kegiatan penyaluran bantuan ini akan dilaksanakan pada:

Tanggal           : 1 November 2022 – 6 November 2022

Waktu              : Pukul 10.00 WIB – selesai

Tempat            : Jakarta

  • Susunan Panitia Penyelenggara

Ketua               : Eka

Wakil Ketua      : Putri

Sekretaris I       : Wando

Sekretaris II      : Surya

Bendahara I     : Rian, Kiki

Bendahara II    : Ayu, Angga

Seksi Transportasi: Pak Rei

Seksi Perlengkapan: Andre

Seksi Konsumsi : Bu Ayu

Seksi Dana dan Usaha: Sri, Marnita

Penanggung Jawab: Pak Satya

Peserta:

  1. Kepala Sekolah SMP Tadika
  2. Guru Pembimbing 5 orang
  3. Pengurus OSIS 10 orang
  4. Siswa perwakilan 10 orang
  • Rincian Kegiatan (Terlampir)

  • Rencana Anggaran

Transportasi                 : Rp2.000.000

Kesekretariatan            : Rp250.000

Konsumsi                     : Rp3.000.000

Dokumentasi               : Rp250.000

Lain-lain                       : Rp1.000.000

Total                            : Rp6.500.000

  • Dana yang Terkumpul

Siswa SMP Tadika        : Rp10.000.000

Komite Sekolah            : Rp4.000.000

Donatur                        : Rp6.000.000

Sponsor                       : Rp5.000.000

Orang Tua                    : Rp5.000.000

Guru-Guru                    : Rp8.000.000

Total                            : Rp38.000.000

  • Rekapitulasi

Pendapatan                 : Rp38.000.000

Pengeluaran                : Rp6.500.000

Saldo                           : Rp0

  • Penutup

Kegiatan penyaluran bantuan untuk korban banjir tidak akan lancar tanpa adanya bantuan dari berbagai pihak. Oleh karena itu, panitia pelaksana mengharapkan kerja sama dan dukungan dari semuanya hingga tercapainya semua tujuan mulia ini. Atas perhatianya, kami mengucap terima kasih.

3. Contoh Proposal Kegiatan Mahasiswa

PROPOSAL KEGIATAN BAZAR BUKU MAHASISWA

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Buku berisi banyak ilmu yang bermanfaat untuk masa depan setiap orang, terutama para mahasiswa. Buku dapat menjadi pedoman untuk memberikan pengetahuan baru, gagasan, perubahan pola pikir, tata cara bersikap, hingga penyampaian sebuah kritik dan saran terhadap orang lain.

Meskipun sudah banyak informasi yang dapat diakses melalui internet (online), namun keberadaan buku fisik tetap sangat membantu. Oleh karena itu, BEM Universitas Tridarma membuat kegiatan bazar buku yang dapat dimanfaatkan oleh mahasiswa untuk mendapatkan buku yang diinginkan.

B. Tujuan Kegiatan

Tujuan dilaksanakannya kegiatan bazar buku ini adalah:

  1. Mempererat tali silaturahmi antar mahasiswa Universitas Tridarma
  2. Menumbuhkan semangat membaca seluruh mahasiswa
  3. Mempererat hubungan mahasiswa, dosen, serta staf kampus
  4. Menjadi sarana pembuka wawasan mahasiswa
  5. Melatih keorganisasian dan kepemimpinan
  6. Memberikan kesempatan dan ruang untuk berbagi
  7. Mendapatkan berbagai jenis buku dengan harga murah
  8. Melatih kemampuan berkomunikasi antara semua yang terlibat dalam bazar
Baca Juga  Trust Issue: Tanda, Penyebab, Dan Cara Mengatasinya

BAB II

ISI PROPOSAL

A. Tema

Dalam kegiatan ini, kami mengusung tema “Mendorong Minat Membaca dan Belajar Melalui Bazar Buku”. Dengan tema tersebut diharapkan semua mahasiswa menjadi tertarik untuk mencari buku dalam meningkat pengetahuan dan minat baca dengan datang di acara bazar.

B. Jenis Kegiatan

Kegiatan yang dilaksanakan adalah bazar buku mahasiswa Universitas Tadika.

C. Peserta Kegiatan

Peserta yang dapat mengikuti bazar buku ini adalah seluruh mahasiswa yang ada di Universitas Tridarma.

D. Peralatan yang Dibutuhkan

Demi kelancaran kegiatan bazar, dibutuhkan beberapa peralatan, diantaranya:

  1. Meja untuk memajang buku
  2. Rak buku
  3. Sound system untuk membuat pengumuman
  4. Buku mahasiswa yang ingin dijual
  5. Gedung tempat bazar

E. Waktu dan Tempat Pelaksanaan

Adapun waktu dan tempat pelaksanaan bazar buku mahasiswa Universitas Tridarma adalah sebagai berikut.

Tanggal           : Sabtu, 7 April 2023

Waktu              : Pukul 10.00 WIB – 17.00 WIB

Tempat            : Ruang Seni Universitas Tridarma

BAB III

SUSUNAN ACARA BAZAR BUKU

  • Pembukaan
  • Sambutan-sambutan:

– Rektor Universitas Tridarma

– Dekan Fakultas Teknik

– Ketua Panitia (Ketua BEM)

– Perwakilan Mahasiswa

BAB IV

SUSUNAN KEPANITIAAN

Pelindung                    : Prof. Dr. Abdul (Rektor Universitas Tridarma)

Pengarah                     : Dr. Zayn (Dekan Fakultas Teknik)

Penanggung Jawab      : Dr. Mila (Ketua Departemen)

Ketua Panitia               : Satya (Ketua BEM)

Sekretaris                     : Fira

Bendahara                   : Tasya

Seksi Acara                  : Fitria

Seksi Dana dan Usaha : Santi

Seksi Humas                : Fandi

Seksi Keamanan          : Rizal

Seksi Dokumentasi       : Yusuf

Seksi Peralatan            : Tami

BAB V

ANGGARAN DANA

Dalam penyelenggaraan kegiatan ini, terdapat beberapa anggaran dana yang dikeluarkan maupun didapatkan agar berjalan dengan lancar.

Adapun rincian dananya seperti berikut.

  1. Dana Kas BEM                         : Rp3.000.000
  2. Dana Partisipasi Mahasiswa      : Rp2.500.000
  3. Dana Partisipasi Dosen             : Rp1.500.000

Total    : Rp6.000.000

Biaya Pengeluaran:

  1. Sewa Tempat                           : Rp1.500.000
  2. Sewa Alat                                 : Rp1.000.000
  3. Konsumsi                                 : Rp600.000
  4. Spanduk                                  : Rp400.000
  5. Lain-lain                                   : Rp200.000

Total                                        : Rp3.700.000

BAB VI

PENUTUP

Demikian proposal ini dibuat. Kami mengharapkan dukungan dari perusahaan Bapak/Ibu untuk bekerja sama dalam menyukseskan kegiatan bazar buku ini. Semoga kegiatannya dapat memberikan dampak positif bagi kamu maupun perusahaan Bapak/Ibu selaku partner sponsor.

Atas perhatian dan kerja sama Bapak/Ibu, kami ucapkan terima kasih.

4. Contoh Proposal Bisnis

PROPOSAL PENAWARAN USAHA BOLU KEKINIAN

Nama Usaha    : Bolu Kekinian

Pemilik Usaha  : Mila

Lokasi Usaha   : Jalan Anggrek No.7 Bandung Kota, Jawa Barat

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Bolu Kekinian adalah sebuah usaha di bidang kuliner yang telah berdiri sejak tahun 2017. Usaha ini pertama kali didirikan oleh Mila setelah menyelesaikan pendidikannya di Universitas Gadjah Mada (UGM) di tahun 2016.

Bolu Kekinian ini memiliki tampilan yang menarik dengan berbagai varian rasa yang pas di lidah konsumen di Indonesia. Setiap bahan yang digunakan adalah alami sehingga aman untuk semua kalangan, baik anak-anak hingga orang dewasa.

1.2 Visi Usaha

Menjadi salah satu kuliner yang enak, sehat, serta disukai banyak orang

1.3 Misi Usaha

  • Membuka outlet Bolu Kekinian di berbagai kota di Indonesia agar mudah dijangkau oleh semua masyarakat
  • Menawarkan harga makanan yang kompetitif agar lebih mudah dibeli masyarakat

PEMBAHASAN

2.1 Profil Makanan

Bolu Kekinian menawarkan aneka jenis kue bolu dengan harga yang sangat terjangkau, yaitu mulai dari Rp25.000 per kotak. Pilihan rasa yang disediakan pun sangat beragam sehingga dapat disesuaikan dengan selera masing-masing.

Baca Juga  Persepsi Adalah: Pengertian, Jenis, Faktor Dan Contohnya

2.1 Strategi

  • Menargetkan segmentasi kuliner di kalangan remaja dan dewasa
  • Target harga untuk semua kalangan
  • Membuka outlet di berbagai kota khususnya sekitar sekolah maupun kampus

MANAJEMEN PRODUKSI

3.1 Proses Produksi

Bolu Kekinian diproduksi dengan cara halal dan bersih demi menjamin kualitas makanan agar tetap aman, higienis, serta tidak berbahaya untuk dikonsumsi.

3.2 Bahan Baku

Bolu Kekinian menggunakan bahan baku alami yang sehat dari bahan maupun produk lokal demi memajukan usaha yang ada.

3.3 Peralatan

Peralatan yang digunakan untuk memproduksi Bolu Kekinian terjamin kebersihannya secara berkala. Selain itu, akan dilakukan pemeriksaan kelayakan guna setiap peralatan yang digunakan.

ANGGARAN

4.1 Modal Usaha

Untuk mendirikan Bolu Kekinian membutuhkan usaha sebesar Rp20.000.000. Besaran dana tersebut terdiri dari pembelian bahan dan alat yang dibutuhkan untuk produksi. Bolu Kekinian masih membutuhkan dana sekitar Rp10.000.000 untuk membuka outlet baru.

4.2 Harga Jual

Produk dari Bolu Kekinian dijual mulai harga Rp25.000 per kotak dan keuntungan yang didapatkan sebesar Rp40% dari nilai jual.

4.3 Pembagian Keuntungan

Investor yang menanam modal di Bolu Kekinian akan mendapatkan pembagian keuntungan sebesar 15% dari setiap penjualan produk.

PENUTUP

Sekian proposal bisnis dari Bolu Kekinian. Kami berharap investor tertarik untuk memberikan bantuan modal serta mendapatkan pembagian keuntungan seperti yang telah dijelaskan pada rincian di atas. Terima kasih atas perhatiannya.

5. Contoh Proposal Pameran

PROPOSAL PAMERAN LUKISAN

PENDAHULUAN

Latar Belakang

Dalam rangka memperingati Hari Seni Sedunia, kami ingin mengadakan pameran lukisan dari para kolektor seni. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan ketertarikan dan pengetahuan tentang lukisan yang telah dibuat oleh para pelukis lokal yang ada di seluruh Indonesia.

Tujuan Kegiatan

Tujuan penyelenggaraan pameran lukisan ini adalah sebagai berikut.

  • Memperingati Hari Seni Sedunia
  • Mengamati dan mengapresiasi lukisan yang dipamerkan
  • Mengetahui biodata para pelukis lokal
  • Membuka jaringan antar komunitas seni, pengunjung, institusi, serta masyarakat umum yang berkunjung

ISI PROPOSAL

Waktu dan Tempat Pelaksanaan Kegiatan

Informasi terkait waktu dan tempat pelaksanaan pameran dapat dilihat sebagai berikut.

Hari, Tanggal   : Senin – Selasa, 15 – 16 April 2023

Tempat            : Galeri Citra X

Susunan Acara

Sabtu, 15 April 2023

09.00 WIB – 10.000 WIB           : Pembukaan

10.00 WIB – 18.00 WIB             : Pameran

Minggu, 16 April 2023

09.00 WIB – 17.00 WIB             : Pameran

17.00 WIB – 18.00 WIB             : Penutupan

Jenis Kegiatan (Terlampir)

Peserta Kegiatan (Terlampir)

Anggaran Dana (Terlampir)

  • Sewa Tempat               : Rp1.500.000
  • Perlengkapan              : Rp1.000.000
  • Dokumentasi                : Rp500.000
  • Konsumsi                     : Rp1.000.000

PENUTUP

Untuk menyukseskan sebuah kegiatan dibutuhkan kerja sama dan dukungan dari berbagai pihak yang terlibat. Dengan terselenggaranya Pameran Lukisan Hari Seni Sedunia ini, diharapkan mampu menambah wawasan dan ketertarikan masyarakat tentang seni lukis lengkap serta para pelukis handal.

Atas kerja sama dan perhatiannya, kami ucapkan terima kasih.

Saat tergabung dalam sebuah kelompok resmi atau organisasi tertentu, proposal menjadi hal yang sering disusun. Contoh proposal yang banyak diajukan adalah pelaksanaan kegiatan, pameran lukisan, bisnis, dan lain sebagainya. Rincian kegiatan tersebut ditulis dengan kata baku dengan detail.

Baca Juga:

Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Iuwashplus.or.id:

DMCA.com Protection Status