Home » Informasi » Lengkap Nomor Pusat Pesan Indosat 2023 dan Cara Mengaturnya

Lengkap Nomor Pusat Pesan Indosat 2023 dan Cara Mengaturnya

Iuwashplus.or.idBagi para pengguna Indosat terkadang ada masalah pada gagalnya saat mengirimkan SMS ke pengguna lain. Hal ini lantaran karena nomor pusat pesan Indosat yang ada di smartphone belum diatur sesuai ketentuan yang ada.

Nomor pusat pesan ini ada perbedaan diantara produk Indosat dan ini perlu dipahami agar kejadian itu tidak berulang-ulang. Banyaknya orang yang kurang mengetahui nomor pusat pesan ini karena SMS sudah banyak tergantikan. 

Kini SMS sudah mulai ditinggalkan karena banyak pengguna yang lebih asik menggunakan Whatsapp dan aplikasi chatting lainnya. Lantas berapakah nomor pusat pesan yang ada di Indosat ini? Yuk simak ulasan berikut. 

Apa itu Nomor Pusat Pesan?

Apa itu Nomor Pusat Pesan

Setiap jaringan seluler sekarang ini sudah menggunakan nomor pusat pesan untuk mengatur pesan yang masuk. Fungsi dari nomor tersebut demi memastikan jaringan itu sudah terdaftar di Indonesia dan dapat digunakan untuk berkomunikasi. Salah satu bentuk dari komunikasi itu diantaranya Short Message Service (SMS). 

Umumnya nomor pusat pesan ini lebih dikenal dengan nama Short Message Service Center (SMSC). Fungsi utama dari nomor operator tersebut adalah untuk meneruskan sekaligus menyimpan pesan singkat. 

Lalu pesan tersebut akan dikirimkan ke pengguna lain yang dituju. Untuk lebih jelasnya, berikut beberapa manfaat dari keberadaan SMSC ini:

  • Mengolah dan menyimpan pesan SMS yang telah dikirimkan oleh pengguna
  • Pesan yang telah diolah itu nantinya diteruskan ke penerima sesuai dengan nomor yang diketikkan. 
  • Identitas dari provider atau operator yang kamu gunakan. 
  • Memperkuat adanya jaringan di lokasi tersebut. 
Baca Juga  15 Arti Mimpi Bertemu Mantan Pacar, Sudah Tau Apa Artinya?

Umumnya setiap operator atau provider sudah memiliki SMS yang berbeda-beda. Misalnya SMSC yang ada di Indosat itu tidak bisa digunakan untuk kamu pengguna nomor Telkomsel. Maka dari itu demi kenyamanan dalam mengirimkan pesan singkat maka perlu mengetahui nomor pusat pesan tersebut. 

Berapakah Nomor Pusat Pesan Indosat?

Dari pengertian di atas maka sudah saatnya kamu mengetahui berapa SMSC yang ada di Indosat. Namun sebelum itu perlu diketahui bahwa Indosat memiliki beberapa layanan seperti Mentari, Matrix dan IM3 Ooredoo.

Ketiga layanan di Indosat ini memiliki nomor pusat pesan yang berbeda-beda. Untuk lebih detailnya, berikut SMSC yang ada di semua layanan tersebut:

  • SMSC Matrix dan Mentari: +62816124
  • SMSC IM3 Ooredoo: +62855000000

Dari data yang ada di atas, kamu perlu memastikan bahwa nomor pusat pesan itu sesuai yang tertulis. Setelah itu maka kamu perlu mengetahui terkait bagaimana cara mengatur SMSC di smartphone yang digunakan. 

Cara Mengatur Nomor Pusat Pesan di Indosat

Cara Mengatur Nomor Pusat Pesan di Indosat

Sebenarnya SMSC yang ada di Indosat ini sudah diatur secara otomatis saat kamu mengaktifkan kartu perdana. Tetapi ada beberapa kemungkinan atau kondisi dimana nomor tersebut terhapus dari smartphone. Untuk itu kamu perlu melakukan pengecekan terlebih dahulu dengan cara sebagai berikut:

1. Atur Via Setting

Untuk pengaturan nomor pusat pesan bisa kamu lakukan dari menu Pengaturan di smartphone dan berikut ulasan selengkapnya:

  1. Kamu bisa masuk ke menu SMS atau Messages yang ada di smartphone.
  2. Lalu masuk ke menu Messages Setting. 
  3. Kemudian lakukan scroll ke bawah lalu klik di bagian SMSC. 
  4. Terakhir kamu bisa mengecek nomor dan pastikan sesuai dengan data yang ada di atas. 
Baca Juga  Kenali Ciri-Ciri Baby Blue Syndrome dan Cara Mengatasinya

2. Via Dial

Selain melakukan pengaturan dari menu Setting, kamu bisa juga mengatur via Dial dan berikut ulasannya:

  1. Kamu bisa membuka menu Phone yang ada di handphone. 
  2. Lalu kamu ketikkan saja dengan format *#*#4636#*#* kemudian pilih Call. 
  3. Tunggu hingga muncul laman Testing di HP. 
  4. Kamu bisa mengklik di bagian Phone Information lalu scroll ke bawah dan klik di SMSC. 
  5. Selanjutnya kamu bisa mengklik tombol Refresh lalu perhatikan nomor yang tertulis di menu tersebut. 
  6. Jika ada yang salah maka kamu bisa memperbaiki nomor di bagian Text Box lalu pilih Update. 
  7. Tunggu hingga nomor pesan yang ada di Indosat berubah sesuai dengan data yang ada di atas. 

4. Via Call Center Indosat

Bagi kamu yang kesulitan dalam melakukan pengaturan di atas maka bisa juga dilakukan dengan menghubungi call center Indosat. Dengan menghubungi nomor layanan di Indosat ini maka masalah di atas bisa di atasi. Untuk menghubungi call center di Indosat bisa dengan memilih dari daftar yang ada di bawah ini:

  1. Kodel dial di 185/186 /+6221 3000 3000 /++6221 5438 8888
  2. Akun Twitter di @Indosatcare. 
  3. Email resmi di [email protected]
  4. Situs resmi di www.indosatooredoo.com 

Kamu bisa memilih dari beberapa daftar yang ada di atas dan pastikan mencari yang paling mudah. Untuk yang kode dial itu caranya mudah hanya saja kamu akan dikenakan pulsa reguler saat menghubunginya. 

Sedangkan untuk pilihan lainnya itu tidak dikenakan pulsa reguler namun smartphonenya harus terkoneksi ke internet. Jadi tinggal kamu pilih saja mana yang terbaik untuk menghubungi call center dari Indosat. 

5. Via Gerai Indosat

Opsi lain yang bisa kamu pilih dalam mengatur nomor pusat pesan atau gangguan SMS adalah datang ke gerai Indosat. Gerai ini sekarang sudah tersebar di berbagai daerah di Indonesia termasuk di tingkat kabupaten dan kota. 

Baca Juga  Foto Anime Keren: Naruto, Luffy, Dan Goku HD Terbaru

Kamu bisa menggunakan Google Maps untuk menemukan lokasi terdekat Gerai Indosat ini. Jika sudah ditemukan maka kamu bisa mengunjungi kantor layanan tersebut. 

Kamu bisa mengatakan jika ada masalah pada layanan SMS atau pengaturan nomor pusat pesan. Dengan seperti ini maka CS di gerai itu akan membantu hingga kamu bisa mengirimkan SMS. 

Bagaimana Jika Masih Belum Bisa Mengirimkan Pesan?

Jika semua langkah di atas sudah dilakukan namun tetap tidak bisa mengirimkan pesan maka kamu bisa mengikuti tutorial berikut:

1. Cek SIM Card

Jika pengaturan nomor pusat sudah dilakukan dan tetap tidak bisa mengirimkan SMS maka perlu di cek kartu SIM-nya. Bisa saja SIM card tidak terpasang dengan benar di smartphone. 

Kamu bisa mengeluarkan terlebih dahulu kartu SIM tersebut dari smartphone. Kemudian kamu masukkan lagi dan pastikan terpasang dengan benar sesuai dengan tempat yang telah ada. 

2. Cek Pulsa dan Masa Aktif

Jika kartu SIM sudah terpasang dengan benar dan tetap tidak bisa mengirimkan pesan itu bisa saja karena pulsanya habis. Selain itu bisa juga pulsa ada namun masa aktifnya sudah kadaluarsa.

Maka dari itu kamu bisa mengecek pulsa dan masa aktifnya lewat menu Dial di *123#. Selain itu, kamu bisa juga melakukan pengecekan di aplikasi dan situs resmi Indosat. 

Jadi nomor pusat pesan Indosat itu hanya ada dua yaitu +62816124 (Mentari, Matrix) dan +62855000000 (IM3 Ooredoo). Selain kedua nomor tersebut bukan pusat pesan sehingga ketika digunakan tetap tidak bisa mengirimkan SMS. 

Kamu bisa mengatur nomor tersebut lewat menu pengaturan atau via Dial di smartphone. Jika tetap ada masalah maka kamu bisa menghubungi call center atau mengunjungi gerai Indosat terdekat.

Sumber Artikel:

  • Buku: “Panduan Penggunaan Operator Seluler di Indonesia”
  • Situs web resmi Indosat Ooredoo
  • Forum pengguna Indosat

Baca Juga: 4 Langka Cara Transfer Kuota Indosat Tanpa Pulsa 2023

Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Iuwashplus.or.id:

DMCA.com Protection Status